"Maarif Berkarya Mewujudkan Generasi Emas"

Sabtu, 29 Juni 2013

Jombang - Menteri Negara urusan Pembangunan Daerah Tertinggal (PDT), Helmi Faisal Zaini, pada Sabtu (29/6/2013) malam berkesempatan menutup Perkemahan Wirakarya Pramuka Ma'arif NU Nasional (Perwimanas) I. Pelaksanaan Penutupan Perwimanas dilakukan dalam bentuk upacara penutupan yang dirangkai dengan upacara penyalaan api unggun.


Sebagai pembina upacara, Menteri PDT menyalakan api unggun dengan terlebih dahulu menyalakan obor yang dibawa oleh petugas pembawa obor. Proses penyulutan obor selesai dan tahap berikutnya, Helmi Faisal menyalakan api unggun yang ditempatkan ditengah-tengah lapangan upacara. "Api kita sudah menyala, api kita sudah menyala, api api api api, api kita sudah menyala," demikian sambut peserta Perwimanas begitu api unggun menyala yang diiringi dengan suara letusan petasan.

Setelah api unggun menyala, Sarjana Teknik Universitas Darul Ulum, Jombang ini memberikan sambutan dalam upacara penutupan Perwimanas. Dalam amanatnya sebagai pembina upacara, Helmi Faisal menyatakan perhelatan Perwimanas I yang berlangsung pada 24 hingga 29 Juni 2013 di bumi perkemahan Pondok Pesantren Babussalam, Kalibening, Jombang, Jawa Timur, menjadi momentum strategis bagi NU dalam pembinaan generasi muda.

Dia berharap, Perwimanas yang menjadi ikhtiar organisasi Nahdlatul Ulama (NU) melalui Lembaga Pendidikan Ma'arif bisa dikembangkan dan ditingkatkan kualitasnya pada masa mendatang. "Saya melihat Perwimanas pertama ini sukses, kami berharap kegiatan Perwimanas ini bisa terus dikembangkan di masa mendatang," kata Helmi Faisal dalam sambutannya pada upacara penutupan Perwimanas.

"Selamat jalan adik-adik, sampaikan salam saya kepada bapak ibu yang ada di rumah," sambung Helmi Faisal melanjutkan sambutannya. Secara khusus dia meminta para anggota pramuka khususnya peserta Perwimanas menyiapkan dan terus menempa diri agar menjadi generasi muda yang tangguh dan siap menghadapi tantangan.

Mengakhiri sambutannya sebagai pembina upacara, Menteri PDT menutup secara resmi Perkemahan Wirakarya Pramuka Ma'arif NU Nasional (Perwimanas) I 2013 di Bumi perkemahan Pondok Pesantren Babussalam, Kalibening, Jombang. "Dengan ini, Perwimanas I saya nyatakan ditutup," ujar Helmi Faisal dilanjutkan salam penutup.

Sementara itu, Perkemahan Wirakarya Maarif NU Nasional (Perwimanas) yang merupakan perkemahan untuk tingkat penegak (SMA/MA/SMK) di lingkungan NU diputuskan untuk digelar empat tahun sekali. Keputusan tersebut merupakan hasil pertemuan yang dihadiri PP LP Maarif NU dan PW LP Maarif NU dari belasan provinsi se-Indonesia yang mengikuti Perwimanas I di Jombang. (@Moh_syafii)

Pin It

0 komentar:

Posting Komentar